Selasa, 11 Desember 2012

Fakta-fakta Manchester united VS M. city


Minggu , 9 Desember 2012, awan Kota Manchester, Inggris, akan terbelah menjadi dua bagian, yakni biru dan merah. Di hari itu, Manchester City akan menjamu saudara tuanya, Manchester United, di Etihad Stadium, dalam lanjutan Liga Primer Inggris.

Laga bertajuk Derby Manchester ini merupakan pertandingan yang penting buat kedua tim. Pasalnya, hasil dari duel ini akan menentukan peluang kedua tim dalam merengkuh trofi juara. Bila MU kalah, City akan menjadi pemimpin klasemen sementara. Namun jika sebaliknya, langkah City semakin berat.

Kini MU kukuh di puncak klasemen Liga Inggris dengan nilai 36. Wayne Rooney dan kawan-kawan unggul tiga poin dari City yang membuntuti di tempat kedua. Berikut ini adalah fakta-fakta menarik tentang pertemuan City dengan MU yang layak Anda ketahui.


Head to head

- MU sudah memenangi 17 pertandingan dari 30 pertemuan dengan City di ajang Liga Inggris. Sedangkan The Citizen--sebutan City--baru mengemas tujuh kemenangan.

- Sir Alex Ferguson, manajer MU, dan Roberto Mancini, juru taktik City, sudah bertemu sebanyak 10 kali. Dari keseluruhan pertemuan itu, Ferguson mengungguli Mancini. Pria asal Skotlandia ini sudah meraih lima kemenangan, sedangkan Mancini empat kali.

- Kemenangan terbesar MU atas City terjadi pada 3 November 1894 di Blues Hyde Road. Saat itu, The Red Devils--julukan MU--menang dengan skor 5-2. Ini juga merupakan pertemuan pertama kedua tim.

- Pada tahun 1969 sampai 1970, City menorehkan catatan fantastis atas MU. City berhasil meraih kemenangan empat kali secara beruntun atas rival sekotanya itu.

Manchester City

- City belum terkalahkan dari 15 pertandingan Liga Inggris di musim ini.

- Secara keseluruhan, City belum pernah menelan pil pahit dalam 21 pertandingan terakhir Liga Inggris. Bila pada laga nanti City tak menelan kekalahan, ini akan menjadi rekor terbaik sepanjang klub.

- City adalah tim asal Inggris yang tak mampu memenangi satu pertandingan pun di pentas Liga Champions.

- City tidak pernah merasakan kekalahan bila Tevez turun bermain. Dari 35 pertandingan, City meraup 31 kemenangan dan empat kali bermain imbang.

sumber : http://forum.kompas.com/liga-inggris/221368-fakta-fakta-mu-vs-city.html

- Dalam 58 pertandingan terakhir di Liga Inggris, MU belum pernah bermain imbang tanpa gol.

- Gol Wayne Rooney dari titik putih saat mengalahkan Reading 4-3 merupakan gol ke-1.000 MU di Liga Inggris. MU pun menjadi tim pertama yang menorehkan catatan ciamik ini.

- Rooney sudah mencetak delapan gol di Derby Manchester. Ia hanya terpaut satu gol dari pemain legendaris MU, Sir Bobby Charlton. Sedangkan torehan gol tertinggi masih dipegang Franny Lee dan Joe Hayes yang mengemas 10 gol.

selengkapnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar